Tapi meskipun hanya angka, terkadang usia bisa menjadi hambatan lho. Misalnya dalam mencari pekerjaan. Ada beberapa pekerjaan yang memberlakukan batasan usia. Rata-rata untuk pekerjaan fresh graduatememberlakukan batasan usia maksimal 25 tahun. Atau untuk pekerjaan yang membutuhkan pengalaman biasanya memberlakukan batasan usia maksimal 30 – 35 tahun.
Lalu bagaimana jika usia sudah 40 tahun dan masih mencari pekerjaan?
Itulah yang terjadi pada Liza Miller (Sutton Foster), seorang ibu tunggal yang berusia 40 tahun dan kesulitan mencari pekerjaan. Pasca bercerai dengan suaminya, ia harus kembali menghidupi dirinya dan anak perempuan satu-satunya. Ia pun melamar ke sebuah perusahaan penerbitan. Dan ternyata diterima. Kok bisa?
Berawal dari pertemuannya dengan seniman tato
Coba tebak yang mana Liza Miller?
Mulanya Liza Miller tidak percaya diri dengan usianya. Tapi pertemuannya dengan Josh (Nico Tortorella), seorang seniman tato, membuat Liza menemukan ide cemerlang. Di pertemuan itu, Josh mengira Liza seumuran dengannya yakni 26 tahun. Dari sinilah Liza mulai mengubah segala identitas dan penampilannya kembali ke usia 26 tahun. Dan atas bantuan sahabatnya baiknya, Maggie Amato (Debi Mazar), ia berhasil diterima di Empirical Press, sebuah perusahaan penerbitan ternama.
Kisah Liza Miller yang mencoba kembali ke gairah masa mudanya, ada dalam serial Younger (2015). Serial arahan Darren Star ini sudah bisa disaksikan ekslusif hanya di Mola TV.
Perhatikan rating D18+
Cocok nih untuk para ibu muda sosialita kaum urban/Mola TV
Ketika saya streaming serial ini di Mola TV, di sudut kanan atas tertera rating D18+. Artinya serial ini diperuntukkan untuk penonton dewasa usia di atas 18 tahun.
Dalam serial ini banyak jokes-jokes dewasa dan beberapa adegan seksual. Meskipun begitu, jokes-nya sangat relate dengan cerita dan menambah rasa humor serial yang diadaptasi dari buku berjudul sama karangan Pamela Redmond Satran ini.
Pun dengan adegan seksual yang hadir di serial ini, tidak semata-mata hanya untuk kesenangan, tapi menunjang karakterisasi para pemainnya. Termasuk ketika Liza harus beradegan intim dengan Josh untuk pertama kalinya. Rasa insecure Liza yang takut ketahuan Josh mengenai usianya, dilukiskan dengan sangat baik. Kita mudah terkoneksi atas segala keputusan-keputusan Liza untuk hidup dan karirnya.
Perempuan berbaju putih, salah satu karakter yang menarik di serial ini, tapi dia bukan Kelsey ya. |
Selain Liza, ada satu karakter yang juga nggak kalah menarik. Ia adalah Kelsey Peters (Hilary Duff), seorang editor berusia 26 tahun, rekan kerja Liza di Empirical Press.
Kelsey berusaha meyakinkan bosnya kalau ia bisa mengontrak penulis hebat Anton Björnberg (Thorbjørn Harr). Tidak mudah bagi Kelsey untuk bisa deal dengan penulis Swedia itu. Namun dengan segala daya dan upaya, akhirnya Anton bersedia juga menandatangani kontrak penerbitan dengan Empirical Press.
Dan tentu kamu sudah bisa menduga apa yang terjadi dengan mereka selama bekerja sama. Iya ‘kan?
Dari dua karakter utama di atas, Youngerbanyak berbicara tentang perempuan dan segala pernak-pernik latar belakangnya. Bagi kamu pecinta serial dengan tema seperti ini, Younger bisa dijadikan salah satu alternatif tontonan.
Durasinya yang singkat, membuat Younger tidak membosankan
Seru menonton obrolan perempuan tentang segala halBerapa sih durasi normal untuk satu episode sebuah serial agar menarik untuk diikuti? Saya pribadi tidak terlalu nyaman menonton serial yang satu episodenya lebih dari setengah jam. Beruntung sekali, Younger ini hanya sekitar 20 menit per episode.
Berapa sih durasi normal untuk satu episode sebuah serial agar menarik untuk diikuti? Saya pribadi tidak terlalu nyaman menonton serial yang satu episodenya lebih dari setengah jam. Beruntung sekali, Younger ini hanya sekitar 20 menit per episode.
Durasinya yang cukup singkat ini, membuat pengalaman menonton Younger tidak membosankan. Terlebih ditunjang dengan alur dan konfliknya yang fokus di setiap episodenya. Misalnya episode 3 yang mengambil sub judul 'IRL', Younger betul-betul membahas mengenai 'IRL'.
Dengan fokus seperti ini, penonton akan mudah memahami kemana arah sebuah serial akan bermuara.
Oia, serial ini terdiri dari 6 season dengan masing-masing season terdiri dari 12 episode. Jadi total episode Youngerini sebanyak 72 episode yang mengudara selama 2015 hingga 2019. Dan selama itu pula, Younger berhasil menjadi langganan nominasi di berbagai macam penghargaan seperti MTV Fandom Awards, Teen Choice Awards, People’s Choice Awards, dan Critics’ Choice Television Awards.
Dan untuk menonton full season Younger di Mola TV, kamu cukup berlangganan sebesar Rp. 12.500,-.